Daftar Hadits riwayat Bukhari


Kitab : Tafsir Al Qur`an
Bab : [Bab] Surat Bani Israil ayat 1
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 4340 Telah menceritakan kepada kami 'Abdan Telah menceritakan kepada kami 'Abdullah Telah mengabarkan kepada kami Yunus; Demikian juga diriwayatkan dari jalur lainnya, Dan telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Shalih Telah menceritakan kepada kami 'Anbasah Telah menceritakan kepada kami Yunus dari Ibnu Syihab dia berkata; Ibnu Al Musayyab dia berkata; Abu Hurairah berkata; Pada malam Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam diisra'kan di Iliya, dihidangkan kepada beliau dua bejana; khamer dan susu. Lalu beliau memandangi keduanya seraya mengambil bejana yang berisi susu. Jibril 'Alaihis Salam pun berkata; "Segala puji bagi Allah yang telah menunjukimu kepada fitrah, sekiranya engkau mengambil khamer maka umatmu tersesat."(Shahih)
2 4341 Telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Shalih Telah menceritakan kepada kami Ibnu Wahb dia berkata; Telah mengabarkan kepadaku Yunus dari Ibnu Syihab, Abu Usamah berkata; Aku mendengar Jabir bin 'Abdullah radliallahu 'anhuma berkata; Aku mendengar Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Ketika orang-orang Quraisy mendustakan perjalananku ke Baitil Maqdis, saya berdiri di Hijr Isma'il, lalu Allah menampakkan Baitul Maqdis kepadaku hingga saya memberi tahu kepada mereka tentang tanda-tandanya, dan saya dapat melihatnya." Ya'qub bin Ibrahim menambahkan; Telah menceritakan kepada kami anak saudaraku yaitu Ibnu Syihab dari pamannya; Tatkala orang-orang Quraisy mendustakanku pada hari aku diisra'kan ke baitul maqdis -dengan Hadits yang serupa. Arti Qashifan, (Al Isra: 69), yaitu angin yang menghancurkan segala sesuatu. (Shahih)