Daftar Hadits riwayat Bukhari


Kitab : Jihad dan penjelajahan
Bab : Laki-laki mengajak isterinya dalam perang
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 2666 Telah bercerita kepada kami Hajjaj bin Minhal telah bercerita kepada kami 'Abdullah bin 'Umar An-Numairiy telah bercerita kepada kami Yunus berkata aku mendengar Az Zuhriy berkata aku mendengar 'Urwah bin Az Zubair, Sa'id bin Al Musayyab, 'Alqomah bin Waqosh dan 'Ubaidullah bin 'Abdullah tentang peristiwa yang terjadi pada diri 'Aisyah radliallahu 'anha dimana setiap orang dari mereka bercerita kepadaku bagian-bagian hadits, 'Aisyah radliallahu 'anha berkata: "Adalah Nabi shallallahu 'alaihi wasallam bila hendak bepergian Beliau melakukan undian di antara istri-istri Beliau, dan siapa yang namanya keluar berarti dialah yang turut menyertai Nabi shallallahu 'alaihi wasallam. Suatu hari Beliau mengundi diantara kami untuk peperangan yang Beliau lakukan lalu yang keluarlah undianku (bagianku). Maka aku berangkat bersama Nabi shallallahu 'alaihi wasallam setelah diturunkan ayat hijab".(Shahih)