Daftar Hadits riwayat Ibnu Majah


Kitab : ZUHUD
Bab : Bangunan dan Kehancuran
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 4235 Dari Abdullah bin 'Amru RA, ia berkata, "Rasulullah SAW pernah melintasi kami saat kami sedang mengurusi bilik kami (yang terbuat) dari ilalang dan batang pohon. Maka beliau bertanya, 'Apakah ini?' Aku menjawab, 'Ini adalah bilik dari ilalang dan batang pohon kami, dan kami sedang memperbaikinya.' Maka Rasulullah SAW bersabda, 'Sepertinya kurasa kematian datang lebih cepat dari itu (lebih baik kamu bersiap-siap untuk menghadapi kematian'."(Shahih ) (At-Ta'liq Ar-Raghib (4/132). )
2 4236 Dari Anas RA, ia berkata, "Rasulullah SAW melintas sebuah kubah di depan pintu rumah seseorang dari kalangan Anshar, maka beliau bertanya, 'Apa ini?' Mereka menjawab, 'Kubah yang dibangun oleh si Fulan.' Rasulullah SAW bersabda, 'Semua harta (yang digunakan untuk kepentingan) seperti ini akan menjadi bencana bagi pemiliknya pada hari Kiamat.' Pesan itu sampai kepada si orang Anshari (pemilik kubah), maka ia pun merobohkannya. Kemudian ketika kembali Nabi SAW melintasi rumah itu lagi, beliau sudah tidak melihat kubah itu lagi. Lalu beliau bertanya tentangnya. Maka beliau dikabari bahwa, 'Pemiliknya telah merobohkannya ketika sampai kepadanya pesanmu.' Beliau bersabda, 'Semoga Allah merahmatinya. Semoga Allah merahmatinya'."(Shahih ) (Ash-Shahihah (2830). )
3 4237 Dari Ibnu Umar RA, ia berkata, "Aku pernah bermimpi bersama Rasulullah SAW membangun sebuah rumah yang melindungiku dari hujan, dan melindungiku dari matahari. Tidak ada (satu) makhluk Allah SWT pun yang membantuku (mengerjakannya selain Rasulullah)."(Shahih ) (Bukhari. )
4 4238 Dari Haritsah bin Mudharrib, ia berkata, "Kami mendatangi Khabbab untuk menjenguknya, maka ia berkata, 'Sakitku sudah begitu lama. Seandainya aku tidak mendengar Rasulullah SAW bersabda, "Janganlah pernah kalian mengharapkan kematian," tentu aku akan mengharapkannya. Dan beliau juga bersabda, "Sesungguhnya seorang hamba akan diganjar dalam semua nafkah kehidupannya kecuali pembiayaan dalam urusan tanah." Atau beliau bersabda, "...dalam urusan bangunan'."(Shahih ) (Al Misykat (5682-edisi revisi tahqiq kedua), Ahkam Al Jana Iz (59), Ash-Shahihah (2831). )