Daftar Hadits riwayat Ibnu Majah


Kitab : SHADAQAH
Bab : Kekuasaan bagi Pemilik Hak
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 2456 Dari Abu Sa'id Al Khudri, ia berkata, "Seorang lelaki Arab Badui pernah datang menemui Nabi SAW dan menagih utang beliau kepadanya. Ia menagihnya dengan paksa, sampai-sampai lelaki itu menghardik dan berkata, "Lunasilah utangmu atau aku buat engkau kesulitan!" Maka para sahabat menghardik lelaki tersebut, "Diam kau! Tidak tahukah kamu dengan siapa kamu berbicara?" Lelaki itu langsung menjawab, "Aku hanya menuntut hakku." Nabi SAW bersabda, "Mengapa kalian bersikap demikian kepada orang yang memiliki hak? " Kemudian Nabi SAW mengutus seseorang kepada Khaulah binti Qais dan berpesan, "Jika kamu memilki kurma, pinjamilah kami kurmamu itu, dan akan kami lunasi setelah datangnya kurma kami (panen)." Khaulah berkata, "Baiklah, demi Allah, wahai Rasulullah." Maka akhirnya kurma tersebut berhasil dipinjamkan dan Rasulullah SAW melunasi utangnya kepada orang Badui tersebut, beliau juga sempat memberinya makan. Kemudian lelaki Badui tersebut berkata, "Engkau telah menepati janjimu, semoga Allah menepatimu." Nabi SAW menjawab, "Mereka adalah sebaik-baiknya manusia, sesungguhnya tidaklah mulia bagi suatu kaum jika orang yang lemah mengambil haknya dengan susah payah (terluka)."(Shahih ) (At-Ta'liq Ar-Raghib (3/40), Ash-Shahihah (2846). )