Daftar Hadits riwayat Ibnu Majah


Kitab : NIKAH
Bab : Menggunakan Tabir/Penutup Ketika Bersenggama
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 1947 Dari Mu'awiyah Al Qusyairi, ia berkata, "Aku berkata, 'Wahai Rasulullah SAW, aurat-aurat kami, mana yang harus kami tutup dan mana yang boleh kami biarkan?" maka beliau bersabda, "Jagalah auratmu (semuanya), kecuali dari istrimu atau budakmu." Aku berkata, "Wahai Rasulullah, bagaimana jika tengah berkumpul satu dengan yang lain (perkumpulan)?" beliau bersabda, "Jika kau bisa untuk tidak memperlihatkannya kepada seseorang, maka , janganlah kau memperlihatkannya. " Aku berkata, "Wahai Rasulullah, bagaimana jika salah seorang diantara kami tengah sendirian?" maka beliau bersabda, "Sesungguhnya Allah lebih berhak untuk disegani (dengan rasa malu) daripada manusia."(Hasan ) (Al Misykah (3117), Al Adab (36). )