Daftar Hadits riwayat Ibnu Majah


Kitab : JENAZAH
Bab : Menshalati Jenazah Ahlul Qiblah
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 1545 Dari Ibnu Umar, dia berkata, "Ketika Abdullah bin Ubay wafat, putranya mendatangi Nabi SAW dan berkata, 'Wahai Rasulullah berikanlah baju Anda untuk aku jadikan kafannya', beliau bersabda, 'Izinkanlah aku yang melakukannya' Ketika Nabi SAW hendak menshalatinya, Umar berkata kepada beliau, 'Apakah untungnya bagi engkau'. Lalu Nabi menshalatinya, dan bersabda kepada Umar, 'Aku berada diantara dua pilihan, Firman Allah Ta'ala, "Kamu memohonkan ampun bagi mereka atau tidak memohonkan ampun bagi mereka (adalah sama saja)." (Qs. At-Taubah [9]: 80) Dan firman Allah Ta'la, "Dan janganlah kamu sekali-kali menyembahyangkan (jenazah) seseorang yang mati diantara mereka dan janganlah kamu berdiri (mendoakannya) di kuburnya." (Qs. At-Taubah [9]: 84)(Shahih ) (Al Ahkam (95). Muttafaq 'Alaih. )
2 1548 Dari Jabir bin Samurah, "Bahwa seorang dari sahabat Nabi SAW terluka, luka itu membuatnya terasa sakit, lalu ia berjalan perlahan menuju pisau panah, kemudian menyembelih dirinya, maka Rasulullah tidak menshalatinya." Samurah berkata, "Rasulullah SAW melakukan hal itu sebagai pembelajaran bagi orang yang melakukan hal yang sama seperti itu."(Shahih ) (Al Ahkam (84). Muslim. )