Daftar Hadits riwayat Ibnu Majah


Kitab : THAHARAH
Bab : Pahala Bersuci
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 282 Dari Abu Hurairah, dia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, 'Sesungguhnya apabila salah seorang di antara kamu berwudhu, kemudian membaguskan wudhunya, lalu dia mendatangi masjid yang semata-mata hanya untuk mengerjakan shalat, maka tidaklah setiap langkah kakinya itu kecuali Allah akan mengangkat satu derajat untuknya dan menghapuskan satu kesalahannya sampai dia masuk masjid'."(Shahih ) (Muttafaq alaih. )
2 283 Dari Abdullah Ash-Shanabihi, dari Rasulullah SAW, beliau bersabda, "Barangsiapa berwudhu, lalu berkumur dan menghirup air kehidung, maka kesalahan-kesalahannya akan keluar dari mulut dan hidungnya. Apabila dia membasuh mukanya, maka kesalahan-kesalahannya akan keluar dari wajahnya hingga keluar dari bawah kedua kelopak matanya. Apabila ia membasuh kedua tangannya, maka kesalahan-kesalahannya akan keluar dari kedua tangannya. Apabila ia mengusap kepalanya, maka kesalahannya akan keluar dari kepalanya hingga keluar juga dari kedua telinganya. Apabila dia membasuh kedua kakinya, maka kesalahannya akan keluar dari kedua kakinya hingga keluar juga dari bawah kuku-kuku kedua kakinya. Sementara shalatnya dan perginya ke masjid adalah tambahan. "(Shahih ) (Shahih At-Targhib (1/76/180). )
3 284 Dari Amr bin Abasah, dia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, 'Sesungguhnya seorang hamba apabila berwudhu lalu ia basuh kedua tangannya, maka kesalahan-kesalahannya akan berguguran dari kedua tangannya. Apabila dia membasuh mukanya, maka kesalahan-kesalahannya akan berguguran dari wajahnya. Apabila dia membasuh kedua tangannya dan mengusap kepalanya, maka kesalahan-kesalahannya akan berguguran dari kedua hastanya dan kepalanya. Apabila dia membasuh kedua kakinya, maka kesalahan-kesalahannya akan berjatuhan dari kedua kaki-kakinya'. "(Shahih ) (Muslim. )
4 285 Dari Abdullah bin Mas'ud, dia berkata, "Nabi SAW ditanya, 'Wahai Rasulullah, bagaimana engkau dapat mengenali umatmu yang belum pernah engkau lihat?' Beliau menjawab, 'Wajahnya putih bersih dan anggota wudhunya bersinar, berkilauan lantaran bekas siraman wudhu'."(Hasan-shahih ) (At-Ta'liq Ar-Raghib (1/93). )
5 286 Dari Humran maula (budak) Utsman bin Affan, dia berkata; "Aka melihat Utsman bin Affan duduk di tempat duduk, lalu ia minta diambilkan air untuk berwudhu, kemudian diapun berwudhu. Lalu ia berkata, 'Aku melihat Rasulullah SAW duduk di tempat dudukku ini dan beliau berwudhu seperti wudhuku ini. Lalu beliau bersabda, 'Barangsiapa berwudhu seperti wudhuku ini, maka dia akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu'." Dan Rasulullah SAW juga bersabda, "Janganlah kamu terpedaya."(Shahih ) (Ar-Raudh (664), At-Ta'liq (1/94-95). Bukhari. )