Daftar Hadits riwayat Muslim


Kitab : IMAN
Bab : Allah akan mengampuni apa yang ada dalam hati selama tidak diteruskan dalam perbuatan
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 181 Telah menceritakan kepada kami Sa'id bin Manshur dan Qutaibah bin Sa'id serta Muhammad bin Ubaid al-Ghubari dan lafazh tersebut milik Sa'id, mereka berkata, telah menceritakan kepada kami Abu Awanah dari Qatadah dari Zurarah bin Aufa dari Abu Hurairah dia berkata, "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Sesungguhnya Allah mengampuni untuk umatku atas sesuatu yang dia bicarakan dalam dirinya selama dia belum mengungkapkannya atau mengerjakannya."(Shahih)
2 182 Telah menceritakan kepada kami Amru an-Naqid dan Zuhair bin Harb keduanya berkata, telah menceritakan kepada kami Ismail bin Ibrahim. (dalam riwayat lain disebutkan) Dan telah menceritakan kepada kami Abu Bakar bin Abu Syaibah telah menceritakan kepada kami Ali bin Mushir dan Abdah bin Sulaiman. (dalam riwayat lain disebutkan) Dan telah menceritakan kepada kami Ibnu al-Mutsanna dan Ibnu Basysyar keduanya berkata, telah menceritakan kepada kami Ibnu Abu Adi setiap mereka berasal dari Sa'id bin Abu Arubah dari Qatadah dari Zurarah dari Abu Hurairah dia berkata, "Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Sesungguhnya Allah mengampuni untuk umatku atas sesuatu yang terdetik dalam hatinya, selama tidak ia wujudkan dalam amalan atau ia bicarakan." Dan telah menceritakan kepadaku Zuhair bin Harb telah menceritakan kepada kami Waki' telah menceritakan kepada kami Mis'ar dan Hisyam. (dalam riwayat lain disebutkan) Dan telah mengabarkan kepadaku Ishaq bin Manshur telah mengabarkan kepada kami al-Husain bin Ali dari Zaidah dari Syaiban semuanya dari Qatadah dengan sanad semisalnya."(Shahih)