Daftar Hadits riwayat Muslim


Kitab : FITNAH DAN TANDA KIAMAT
Bab : Beberapa hadits tentang Dajjal
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 5237 Telah menceritakan kepada kami Manhsur bin Abu Muzahim telah menceritakan kepada kami Yahya bin Hamzah dari Al Auza'i dari Ishaq bin Abdullah dari pamannya, Anas bin Malik Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda: "Dajjal diikuti Yahudi Ashbahan sebanyak tujuhpuluh ribu, mereka mengenakan jubah hijau."(Shahih)
2 5238 Telah menceritakan kepadaku Harun bin Abdullah telah menceritakan kepada kami Hajjaj bin Muhammad berkata: Berkata Ibnu Juraij: telah menceritakan kepadaku Abu Az Zubair ia mendengar Jabir bin Abdullah berkata: telah mengkhabarkan kepadaku Ummu Syarik bahwa ia mendengar nabi Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda: "Manusia akan lari dari Dajjal ke gunung." Ummu Syarik bertanya: Wahai Rasulullah, lalu dimana bangsa arab saat itu? Beliau menjawab: "Mereka sedikit." Telah menceritakannya kepada kami Muhammad bin Basyar dan Abdu bin Humaid, keduanya berkata: Telah menceritakan kepada kami Abu Ashim dari Ibnu Juraij dengan sanad ini.(Shahih)
3 5239 Telah menceritakan kepadaku Zuhair bin Harb telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Ishaq Al Hadhrami telah menceritakan kepada kami Abdulaziz bin Al Mukhtar telah menceritakan kepada kami Ayyub dari Humaid bin Hilal dari beberapa orang diantaranya Abu Ad Dahma` dan Abu Qatadah, mereka berkata: Kami melintasi Hisyam bin Amir untuk menemui Imran bin Hushain. Pada suatu hari ia berkata: Sesungguhnya kalian melinasiku untuk menemui beberapa orang, mereka tidak lebih sering mendatangi Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa Salam melebihiku dan mereka tidak lebih mengetahui hadits beliau melebihiku. Aku pernah mendengar Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda: "Tidak ada wujud manusia sejak Adam diciptakan hingga terjadinya kiamat yang lebih besar dari Dajjal." Telah menceritakan kepadaku Muhammad bin Hatim telah menceritakan kepada kami Abdullah bin Ja'far Ar Raqqi telah menceritakan kepada kami Ubaidullah bin Amru dari Ayyub dari Humaid bin Hilal dari tiga orang dari kaumnya, diantaranya Abu Qatadah, mereka berkata: Kami melintasi Hisyam bin Amir untuk menemui Imran bin Hushain, seperti hadits Abdulaziz bin Mukhtar, hanya saja ia berkata dalam haditsnya: Perkara yang lebih besar dari Dajjal.(Shahih)
4 5240 Telah menceritakan kepada kami Yahya bin Ayyub, Qutaibah bin Sa'id dan Ibnu Hujr mereka berkata: Telah menceritakan kepada kami Isma'il bin Ja'far dari Al Ala` dari ayahnya dari Abu Hurairah Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda: "Segeralah beramal sebelum (munculnya) enam (hal): terbitnya matahari dari barat, kabut, Dajjal, binatang, kekhususan salah seorang dari kalian (kematian) atau urusan umum (kiamat)."(Shahih)
5 5241 Telah menceritakan kepada kami Umaiyah bin Bistham Al Aisyi telah menceritakan kepada kami Yazid bin Zurai' telah menceritakan kepada kami Syu'bah dari Qatadah dari Al Hasan dari Ziyad bin Riyah dari Abu Hurairah dari nabi Shallallahu 'alaihi wa Salam bersabda: "Segeralah beramal sebelum (munculnya) enam (hal): terbitnya matahari dari barat, kabut, Dajjal, binatang, urusan umum (kiamat) dan kekhususan salah seorang dari kalian (kematian)." Telah menceritakannya kepada kami Zuhair bin Harb dan Muhammad bin Al Mutsanna keduanya berkata: Telah menceritakan kepada kami Abdushshamad bin Abdulwarits telah menceritakan kepada kami Hammam dari Qatadah dengan sanad ini dengan matan serupa.(Shahih)