Daftar Hadits riwayat Muslim


Kitab : KEUTAMAAN
Bab : Nabi Shallallahu 'alaihi wa Sallam menjuntaikan rambut dan membelahnya
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 4307 Telah menceritakan kepada kami Manshur bin Abu Muzahim dan Muhammad bin Ja'far bin Ziyad; Manshur berkata; Telah menceritakan kepada kami sedangkan Ibnu Ja'far; berkata; Telah mengabarkan kepada kami Ibrahim yaitu Ibnu Sa'd dari Ibnu Syihab dari 'Ubaidillah bin 'Abdillah dari Ibnu 'Abbas dia berkata; "Para Ahli kitab biasanya menguraikan rambut mereka, sedangkan orang-orang musyrik biasa membelah dua rambut mereka. Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam lebih suka mencontoh para Ahli kitab, selama belum ada perintah tertentu mengenai urusan itu. Karena itu Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam menguraikan rambut kepalanya, tetapi kemudian beliau berubah dengan membelahnya menjadi dua." Dan telah menceritakan kepadaku Abu Ath Thahir Telah mengabarkan kepada kami Ibnu Wahab Telah mengabarkan kepadaku Yunus dari Ibnu Syihab melalui jalur ini dengan Hadits yang serupa.(Shahih)