Daftar Hadits riwayat Muslim


Kitab : SHALATNYA MUSAFIR DAN PENJELASAN TENTANG QASHAR
Bab : Sunahnya shalat dua rakaat saat masuk masjid dan larangan untuk duduk sebelum melaksanakan dua rakaat tersebut
[Kembali]

No No Hadits Isi
1 1166 Telah menceritakan kepada kami Abdullah bin Maslamah bin Qa'nab dan Qutaibah bin Said keduanya berkata; telah menceritakan kepada kami Malik (dan diriwayatkan dari jalur lain) telah menceritakan kepada kami Yahya bin Yahya katanya; Aku pernah menyetorkan hapalan kepada Malik dari Amir bin Abdullah bin Zubair dari 'Amru bin Sulaim Az Zuraqi dari Abu Qatadah bahwa Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda: "Jika salah seorang diantara kalian masuk masjid, shalatlah dua rakaat sebelum duduk."(Shahih)
2 1167 Telah menceritakan kepada kami Abu Bakar bin Abu Syaibah telah menceritakan kepada kami Husain bin Ali dari Zaidah katanya; telah menceritakan kepadaku 'Amru bin Yahya Al Anshari telah menceritakan kepadaku Muhammad bin Yahya bin Habban dari 'Amru bin Sulaim bin Khaldah Al Anshari dari Abu Qatadah -salah seorang sahabat Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam- katanya; "Aku masuk masjid ketika Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam duduk ditengah kerumuan para sahabat. Abu Qatadah melanjutkan; "Maka aku langsung duduk. Ketika melihatku, Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam bersabda; "Apa yang menghalangimu untuk melakukan dua rakaat sebelum duduk?" Aku berkata; "Wahai Rasulullah, aku melihat engkau telah duduk dan orang-orang juga duduk. Beliau bersabda: "Jika salah sorang diantara kalian masuk masjid, janganlah ia duduk hingga melakukan dua raka'at."(Shahih)
3 1168 Telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Jawwash Al Hanafi Abu 'Ashim telah menceritakan kepada kami 'Ubaidullah Al Asyja'i dari Sufyan dari Muharib bin Ditsar dari Jabir bin Abdullah katanya; Nabi shallallahu 'alaihi wasallam pernah mempunyai hutang kepadaku, maka beliau melunasiku dan bahkan memberiku tambahan. Setelah aku masuk masjid menemuinya, tiba-tiba beliau bersabda: "Shalatlah dua rakaat."(Shahih)